Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

Jarang diketahui Ternyata Ini, akibat Puasa RAMADHAN


Bismi-llāhi ar-raḥmāni ar-raḥīmi


Tidakkah Allah memberikan kepada kita suatu aturan atau perintah ataupun larangan kecuali ada hikmah yang terkandung di dalamnya. Hanya saja kadang Allah memang tidak membukakan hikmah tersebut kepada kita.

Demikian juga dalam hal Puasa yang merupakan salah satu ibadah dalam Agama ISLAM. Terlebih lagi dalam puasa Ramadhan yang menjadi salah satu kewajiban bagi orang - orang yang beriman.

Berkaitan dengan puasa Ramadhan, Allah telah menampakkan sebagian hikmah dari kewajiban tersebut.

Berikut adalah hikmah - hikmah dalam PUASA terutama yang berkaitan dengan kesehatan :





1. Reses Pencernaan
Pada saat PUASA lambung dan sistem pencernaan lainnya akan beristirahat selama lebih kurang 12 sampai 14 jam, dalam kurun waktu satu bulan.
Jangka waktu ini cukup untuk mengurangi beban lambung dari makanan bertumpukdan berlebihan.

Mesin pabrik saja butuh cukup waktu untuk beristirahat, begitupun peralatan - peralatan lain yang digunakan oleh manusia. Jika dipaksa secara terus menerus tentu mesin akan lebih cepat rusak. Demikian juga dengan pencernaan kita. Agar tetap berfungsi dengan baik maka diperlukan istirahat yang cukup. Salah satunya dengan puasa Ramadhan.

2. Pencegahan STROKE
Puasa dapat juga mengurangi resiko stroke karena dapat mengurangi kolestetol dalam darah. Beberapa penelitian menunjukkan bahwa puasa dapat meningkatkan HDL ( Higt density Lipoprotein ) dan menurunkan lemak trigliserol ( pembentuk kolestetol LDL ( Low density lipoprotein yang merusak kesehatan).

3.Perbaikan penyerapan GIZI
Puasa juga bermanfaat untuk memperbaiki proses penyerapan dan pembentukan tenaga. Hal tersebut disebabkan racun-racun yang ada pada sel-sel dan jaringan tubuh telah dibersihkan, sehingga organ tubuh menjadi lebih bersih dan zat Gizi yang masuk akan lebih mudah untuk diserap.

Berpuasa dapat membantu menigkatkan penyerapan gizi dalam makanan yang di konsumsi karena dalam saluran pencernaan, sebelum makanan diserap harus mengalami proses perubahan terlebih dahulu dari bentuk padat menjadi komponen komponen yang sangat halus.

Pada saat berpuasa, saluran pencernaan beristirahat selama beberapa jam. Dengan diistirakatkannya saluran pencernaan kita akan menjadi lebih baik dalam memproses dan menyerap makanan yang kita konsumsi sehingga akan lebih bertenaga, sehat dan kuat.

4. Peremajaan sel-sel dalam tubuh
Didalam keadaan berpuasa, tubuh kita akan mengeluarkan zat-zat makanan yang tersimpan. Sekiranya zat-zat makanan itu habis maka mulailah digunakan atau dioksidasi jaringan-jaringan tertentu.

Bagian tubuh yang paling oertama digunakan adalah bagian yang terlemah atau sakit seperti jaringan atau peradangan. Dari jaringan tersebut yang pertama diproses adalah jaringan yang rusak atau telah tua, untuk selanjutnya dikeluarkan oleh tubuh.

Puasa disini bertindak sebagai operasi yang membuang sel-sel yang rusak atau lemah dari bagian tubuh yang sakit, selanjutnya memberikan kesempatan kepada peeemajaan sel-sel sehingga lebih aktif.

Pada saat itu badan akan menggantinya dengan sel - sel baru yang sehat dam muda sehingga bisa kembali berfungsi fan beraktivitas.

Peremajaan sel-sel Tubuh bermanfaat guna meningkatkan sistem kekebalan tubuh serta kesehatan kulit kita.
Oleh karena itu orang yang berpuasa akan kelihatan lebih segar, sehat, lembut fan berseri karena prosea peremajaan sel yang berjalan dengan sangat baik.

5.Perlindungan dari resiko DIABETES
Bagi yang sehat puasa bisa mengurangi resiko diabetes tipe 2. Kadar gula akan turun saat menjakankan PUASA. Hal ini akan menyebabkan melenjar PANKREAS berkesemoatan untuk Beristirahat.

Kelenjar PANKREAS berfungsi untuk menghasilkan Hormon Insulin. Hormon yang berfungsi mengatur kadar gula dalam darah merubah kelebihan GULA menjadi glikolen yang disimpan dalam otot dan hati sebagai cadangan.

Saat Berpuasa akan terjadi pengurangan sirkulasi hormon insulin dan kadar gula darah.
Pengontrolan kadar gula yang baik akan mencegah penyakit diabetes tipe2, yang disebabkan tidak sensitifnya lagi hormon insulin dalam mengontrol gula darah.


Demikian  beberapa manfaat kecil yang bisa kita ambil dari segi manfaat berpuasa dalam hal kesehatan.

 Adapun hikmah puasa Ramadhan tang disingkapkan Allah kita tidak berarti kita diperbolahkan niat PUASA Ramadhan agar manjadi sehat. Akan tetapi Puasa Ramadhan tetaplah menjadi kewajiban yang harus dijalankan sebagai orang-orang yang beriman kepada Allah Azza Wa Jalla.
Bukan semata-mata kita niatkan agar kita menjadi sehat belaka. Karena niat yang demikian tentu akan berakibat menjadi sebuah Kesyirikan karena meniatkan suatu ibadah Bukan karena Allah Ta'ala. Oleh karena itu Puasa Ramadhan Harus senantiasa kita niatkan karena Allah Ta'ala
Adapun dengan menjalankan Puasa Ramadhan kita menjadi sehat itu adalah suatu nikmat yang telah Allah berikan kepada hamba-hambaNya.

Demikian semoga bisa bermanfaat bagi kita semua. kekurangan adalah dari saya pribadi dan kesempurnaan adalah Dari Allah Azza Wa Jalla.

Terimakasih

Post a Comment for "Jarang diketahui Ternyata Ini, akibat Puasa RAMADHAN"